Maret 17, 2021

HASIL AKHIR LIGA CHAMPION LEG2 : Chelsea menambah derita klub-klub Spanyol

Dua laga tersisa penyisihan 16 besar Liga Champion berakhir sudah dinihari tadi, Chelsea mampu menaklukan wakil Spanyol Atlitico Madrid , sementara Bayern Munchen mengalahkan tamunya Lazio.

Pertandingan antara Chelsea melawan Atletico Madrid berjalan cepat, diawal-awal babak pertama Atletico yang ingin mengejar ketinggalan defisit gol agregat 0-1 melancarkan serangan berbahaya ke jantung pertahanan Chelsea, bahkan ada sebuah tembakan dari luar kotak pinalti pada menit ke-3 namun mampu di antisipasi oleh Mendy penjaga gawang Chelsea, meski mendapat tekanan namun para pemain Chelsea mampu meredam bahkan mengambil alih jalanya permainan setelah memasuki menit ke-5, pertandingan berjalan sangat ketat, silih berganti melakukan serangan karena Atletiico Madrid berusaha untuk mengejar ketinggalan sementara Chelsea ingin mengamankan kedudukan untuk menambah jumlah Gol agar tidak kecolongan.

Sepeninggal Frank Lampard  pelatih Chelsea Thomas Tuchel asal jerman  membuat pola permainan Chelsea sangat berbeda, mengkombinasikan gaya sepak bola ala Spanyol dan Jerman kerja sama apik kaki ke kaki antar pemain Cheslsea seolah-olah  bukan klub asal Inggris yang mana  yang menggunakan gaya Kick and Rush, cara bertahan dan melakukan serangan cukup rapi, sehingga membuat para pemain Atletico Frustrasi.

Menurut pengamatan kami, mestinya pada menit ke -22 Atletico Madrid mendapat hadiah pinalti saat Luis Suares di jatuhkan di KotakPinalti karena dari tayangan ulang jelas disikut, namun wasit sepertinya kurang jeli, lagi pada menit 25 mestinya saat Carrasco menerima umpan terobosan dari Luis Suares, ditarik oleh pemain belakang Chelsea dan terjatuh , ini juga mestinya sebuah pelanggaran dan seharusnya mendapat hadiah pinalti, namun wasit tidak menganggap itu sebuah pelanggaran, andaikan saat kajadian itu meriview tayangan ulang dengan bantuan VAR, akan lain hasilnya.

Sebuah petaka terjadi bagi Atletico Madrid pada menit ke 34, saat melakukan serangan ke jantung pertahanan Chelsea, namun dapat diintersep oleh pemain tengah dan umpan terobosan dikirim ke daerah kanan pertahan Atletico , mampu dikejar oleh Werner, setelah mendekati kotak pinalti Atletico, dengan cerdik werner mengirim umpan mendatar dan terukur ke arah Ziyech yang sudah bergerak maju masuk ke kotak pinalti tanpa pengawalan, tentu saja dengan satu sontekan cukup memperdaya penjaga gawang Atletico, maka berubahlah kedudukan menjadi 1-0 dengan agregat sementara 2-0 untuk Chelsea, dan sampai babak pertama berakhir kedudukan tidak berubah.


 

Memasuki babak ke-2 Chelsea mencoba menggebrak , pada menit ke-47 Werner mendapatkan umpan terobosan, langsung merangsek ke jantung pertahanan Atletico berhubung belum ada support pemain lain, maka Werner mengambil keputusan untuk menembak langsung, sebenarnya sangat akurat dan keras namun penjaga gawang Atletico masih mampu melakukan Blocking sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.

Chelsea tidak kendor dalam melakukan teknanan, bahkan pada menit ke -56, lagi-lagi Ziyech mengancam Atletico , melalui tendangan voly dari luar kotak pinalti sangat deras dan menusuk, namun masih mampu ditepis oleh penjaga gawang Atletico.

Sepretinya pelatih Atletico ingin menambah daya gedor, dan karena sepertinya Suares sudah kelelahan, tumpul, maka ditarik keluar dan digantikan oleh Angel Correa, namun ini juga tidak memenuhi harapan,.

Pada menit 83 salah satu pemain belakan Atletico dikartu merah karena melakukan pelanggaran dalam kotak pinalti dengan menyikut pemain Chelsea, otomatis dengan 10 pemain Atletico semakin berat untuk mengejar ketinggalan karena paling tidak harus memasukan 2 gol dari waktu tersisa, bahkan Atletico kecolongan 1 gol lagi pada menit ke 92.49, dimana pemain pengganti Emerson yang menggantikan Havert , mendapat umpan terobosan dan hanya satu sentuhan menendang bola dengan keras mendatar ke tiang jauh, tidak mampu dijangkau penjaga gawang, sehingga berubah kedudukan menjadi 2-0 dan agregat 3-0 untuk keunggulan Chelsea , sehingga berhak melangkah ke 8 besar atau perempat final, menyusul Liverpool dan Manchester City, dan Atletico Madrid menambahb derita klub dari Spanyol, sementara wakil Inggris ketiga-tiganya mampu menembus perrempat final.

Satu lagi tiket ke perempat final yang diperbutkan akhirnya dikantongi oleh Bayern Munchen setelah mampu menakhlukan Lazio dengan Skor 2-1 , dengan Agregat 6-2 ,gol bagi Bayern dicetak oleh Lewadowski melalui titik putih pada menit ke 33 dan Choupo-Moting pada menit ke-73, sedangkan gol hiburan Lazio dicetak oleh Parolo pada menit ke-83, dengan hasil tersebut maka tak satupun wakil dari Italia yang mampu menembus perempat final setelah sebelumnya JUventus dan Atalanta tersingkir.

Berikut daftar tim yang lolos ke perempat final :

1.       Porto

2.       Paris Saint Grmain

3.       Liverpool

4.       Dortmund

5.       Real Madrid

6.       Manchester City

7.       Chelsea

8.       Bayern Munchen

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Buka terus info, ambil artikel bermanfaat,sebarkan ke semua orang,
Untuk mencari artikel yang lain, masuk ke versi web di bawah artikel, ketik judul yang dicari pada kolom "Cari Blog di sini " lalu enter

POLYESTER

TEKNOLOGI YANG SUDAH DIPREDIKSI

Prediksi Nikola Tesla tentang Smartphone di Tahun 1926 Nikola Tesla, seorang ilmuwan visioner, pernah memberikan wawancara yang luar biasa d...

POLYESTER,CARA MEMBUAT RUANG LABORATORIUM, KARUNGPLASTIK,MELT INDEX,OBAT JANTUNG,OBAT ASAM LAMBUNG